Giorginio Wijnaldum Optimis Liverpool Mampu Membuat Kejutan Seperti Leicester City

Giorginio Wijnaldum, Liverpool – Sukses Leicester City memenangkan gelar juara Liga Primer Inggris musim lalu ternyata mampu menumbuhkan optimisme pada banyak klub yang selama ini tidak pernah mendominasi liga. Meski merupakan salah satu klub yang memiliki jumlah gelar juara liga terbanyak; namun Liverpool tidak lagi mampu memperlihatkan dominasi mereka di Liga Primer Inggris selepas era 1980-an.

Giorginio Wijnaldum Optimis Liverpool Mampu Membuat Kejutan Seperti Leicester City

Bahkan Liverpool hanya mampu masuk ke peringkat 4 besar sebanyak 1 kali dalam 7 musim terakhir. Hanya saja; kedatangan manajer baru Jurgen Klopp dan perekrutan pemain baru ternyata menumbuhkan optimisme pada diri pemai – pemain Liverpool. Hal tersebut dituturkan Giorginio Wijnaldum yang akan menjalani musim pertamanya dengan seragam Liverpool pada musim mendatang. Gelandang serba bisa yang dibeli dari Newcastle United tersebut mengatakan tim Liverpool saat ini mampu memberi kejutan seperti yang ditunjukkan Leicester City pada musim lalu.

 

Giorginio Wijnaldum mengatakan bahwa sebuah klub sebesar Liverpool pasti mematok target memenangkan gelar juara di akhir musim. Menjadi salah satu tim yang bersaing memenangkan gelar juara Liga Primer Inggris musim mendatang bukanlah sesuatu yang mustahil. Musim lalu Liverpool mencapai 2 partai final; namun gagal memenangkan satupun gelar. Mengingat musim lalu Liverpool mengalami pergantian manajer di pertengahan musim; maka selayaknya mereka berani lebih optimis untuk memperoleh hasil lebih baik pada musim mendatang. Musim depan merupakan musim pertama Jurgen Klopp memimpin Liverpool sejak awal musim. Beberapa pemain telah menunjukkan optimisme tinggi meski Liverpool tidak menjalani pertandingan pra musim dengan mengesankan.

 

Giorginio Wijnaldum mengatakan dirinya mematok target mencetak setidaknya 10 gol untuk musim depan. Sebuah optimisme tinggi yang cukup rasional mengingat ia mampu mencetak 11 gol pada musim lalu saat bermain untuk Newcastle United yang penuh masalah. Mantan gelandang PSV Eindhoven tersebut sangat yakin mampu mencetak gol lebih dari 10 mengingat ia pernah melakukannya saat masih di Belanda bersama Feyenord dan PSV; ia juga kembali mampu melakukannya di musim pertamanya bermain di Inggris. Optimisme Giorginio Wijnaldum mungkin sangat rasional; namun di sisi lain Liverpool juga harus melihat dan bersiap menghadapi tim – tim lain seperti Manchester United, Manchester City dan Chelsea yang melakukan persiapan sangat baik untuk menjalani musim mendatang.